Alasan Kenapa Mahasiswa Sering Khawatir Terhadap Masa Depan

Sebagai seorang anak muda, saya sendiri sering merasa khawatir terhadap masa depan saya. Rasa khawatir yang dialami kerap kali membuat diri merasa takut dan cemas lantaran sering memikirkan suatu hal yang belum terjadi terkait masa depan. Saya yakin bukan hanya saya. Saya hanya satu dari sekian banyak anak-anak muda yang merasa demikian. Hal ini memang wajar dialami oleh anak muda seperti saya. Alih-alih ingin terhindar dari rasa khawatir itu, justru malah membuat kita semakin overthinking dalam memikirkan.

Masa Depan

Masa depan adalah suatu masa dimana kegiatan atau aktivitas yang kita lakukan pada dasarnya belum kita laksanakan. Masa depan berkaitan dengan segala sesuatu yang sifatnya tidak pasti. Tak ada yang tahu mengenai masa depan kita. Tapi, taukah kalian tentang alasan pasti kalian kenapa kalian itu sering merasa khawatir terhadap masa depan? Hal inilah yang sering kali sulit dijelaskan, padahal sering dirasakan. Alasan inilah yang akan saya ulas nanti.


Sebagai seseorang yang sering merasa khawatir terhadap masa depan, memotivasi diri sendiri memang perlu dilakukan. Memotivasi diri sendiri tentunya dapat meringankan overthinking karena terlalu banyak memikirkan hal terkait masa depan. Terlebih lagi, saya sendiri adalah seorang anak yang tidak memiliki skill khusus alias biasa-biasa saja dan masih banyak anak-anak yang lebih baik daripada saya. Ditambah juga, banyak orang yang mengatakan bahwa kedua garis tangan saya memiliki garis tangan simian line, yang katanya jalan ninjanya lebih berat dibanding yang lain. Wallahu a'lam bishowab.


Meskipun hanya sebuah omongan, tapi tak ada salahnya jika nasehat itu saya gunakan sebagai acuan untuk tetap terus berjuang, tetap terus menjalani kehidupan dan sebagai motivasi diri untuk sedikit meringankan ke khawatiran karena masa depan.

Sebelumnya, saya adalah seorang mahasiswa. Tak khayal jika banyak anak-anak yang merasa khawatir terhadap masa depan, terutama mahasiswa. Saya pernah menanyakan hal ini kepada teman-teman saya. Hal ini untuk memastikan saja, apakah memang hanya saya yang merasa khawatir terhadap masa depan mereka ataukah hal ini umum dirasakan. Dan benar, hasilnya ternyata memang demikian dan sering dirasakan, hampir keseluruhan bahkan ada yang kerap memikirkan tiap malam.

Alasan mereka bervariasi. Beragam alasan yang mereka lanturkan yang tentunya akan saya rangkum disini.

Berikut Ini Adalah Alasan Kenapa Anak Muda Sering Khawatir Terhadap Masa Depan

1. Ingin Menjadi Seorang Yang Bermanfaat

Anak muda adalah generasi penerus bangsa, tak terkecuali bagi seorang mahasiswa. Menjadi pribadi yang bermanfaat tentunya adalah keinginan bagi semua orang. 

2. Merasa Khawatir Karena Pekerjaan

Tidak bisa dipungkiri bahwa di zaman sekarang lapangan pekerjaan semakin menyempit. Hal inilah yang membuat mereka sering merasa khawatir.

3. Ingin Membahagiakan Seseorang

Orang tua adalah seseorang yang harus dibahagiakan. Rasa ingin membahagiakan mereka dimasa depan seolah adalah hal yang wajib. Hal ini yang sering membuat mereka merasa khawatir terhadap masa depan.

4. Takut Gagal

Semua orang pasti memiliki kegagalan didalam cerita suksesnya. Keterkaitan dengan rencana yang sudah di rancang untuk masa depan membuat mereka merasa khawatir.

5. Tidak Punya Keahlian Khusus

Sebenarnya, hal ini berkaitan dengan potensi mereka. Mereka hanya belum menemukan aktivitas yang mereka sukai. Semakin cepat kita menemukan kegiatan apa yang membuat kita merasa bahagia, tentunya juga akan mengurangi rasa khawatir terhadap masa depan, karena dia sudah menemukan siapa diri mereka.

Bagi kalian anak muda, jika kalian sering merasa khawatir terhadap masa depan, tuliskan apa yang ingin kalian ceritakan di kolom komentar. Baik alasan kalian ataupun saran bagi mereka yang sering merasakan. Hal ini berguna untuk kita bangkit dan saling menyemangati.

Sekian artikel dari saya. Semoga memberi manfaat bagi kita semua. Salam rahayu!

Penulis : @faizarteta

0 Comments:

Posting Komentar